Loading...

Tentang LaRa

Haiiii.... Haiii...
Panggil saya LaRa..... atau Latifah atau Ratih, asal jangan Ipeh. Karena Ipeh adalah nama yang paling saya benci dari semua panggilan yang pernah ada. 

Pasti banyak yang bertanya - tanya kenapa saya lebih senang dipanggil LaRa?
Oke... Oke... saya Jawab.
Karena LaRa adalah singkatan dua kata dari nama yang saya suka.
Latifah, adalah nama doa yang seseorang berikan untukku karena berharap Allah bisa mengubah sikap keras kepalaku menjadi seorang yang lemah lembut. ihiiiiyyy Amiiin.
Ratih, adalah nama yang sudah diberikan dari sejak lahir dan sudah dipontongkan kambing oleh orang tua saya untuk nama ini. 

Kata segelintir orang, nama Ratih itu adalah nama yang mayoritas dipakai orang jawa, makanya tidak heran saat di tanah rantau banyak yang menyangka saya adalah orang Jawa.
Hemmm.... tapi bagiku nama Ratih adalah nama paling Istimewa yang saya punya karena singkatan dari nama kedua orang tua yang saya Cintai.

Abdul Rasak & Sitti Rosdianah, itulah nama kedua pahlawan saya. Dengan segala cinta dan kasih sayang mereka mendidik dan membesarkan ke empat anaknya yang cantik dan ganteng.. Saya, Abdul Rahman, Abdul Rahim dan Asmaul Husna.... he he #iyaAjaDeh

LaRa's Family

Saat ini, saya masih aktiv sebagai seorang Mahasiswa Lanjutan di salah satu Perguruan Tinggi Negeri di Kota Makassar, sebagai seorang karyawan perusahaan swasta, sebagai pebisnis pemula dan menjadi seorang Istri. Masih aktiv di berbagai komunitas online dan offline, serta masih aktiv menulis di media Online dan media cetak.

Harapan terbesar, hanya ingin menjadi seorang Ibu untuk anak - anak yang lucu suatu hari nanti sembari menjalankan bisnis, perempuan bugis yang menginspirasi dan bisa membatu siapa saja dan dimana saja.




 
TOP